Pasca Kebakaran Hutan Lawu, Kodim 0804 Magetan Kerahkan Pasukan TanamReviewed by mearindoon.This Is Article AboutPasca Kebakaran Hutan Lawu, Kodim 0804 Magetan Kerahkan Pasukan TanamMagetan-Mearindo, Setelah terjadinya kebakaran hutan Gunung Lawu yang menewaskan delapan (8) pendaki oktober 2015 lalu. Kodim 0804 Kabupaten Magetan, Proponsi Jawa Timur kerahkan ratusan personilnya untuk terjun langsung dalam kegiatan bibit pohon menanam dipetak area dampak kebakaran Gunung Lawu, Magetan, Jawa Timur.(20/12/15) Kegiatan tanam pohon tersebut diikuti lebih dari seribu relawan yang berasal dari unsur TNI, […]
Magetan-Mearindo, Setelah terjadinya kebakaran hutan Gunung Lawu yang menewaskan delapan (8) pendaki oktober 2015 lalu. Kodim 0804 Kabupaten Magetan, Proponsi Jawa Timur kerahkan ratusan personilnya untuk terjun langsung dalam kegiatan bibit pohon menanam dipetak area dampak kebakaran Gunung Lawu, Magetan, Jawa Timur.(20/12/15)
Kegiatan tanam pohon tersebut diikuti lebih dari seribu relawan yang berasal dari unsur TNI, Polri, Ormas, Lsm, Pelajar dan Komunitas yang berada di kabupaten Magetan. Adapun bibit pohon yang ditanam 1000 bibit beringin, 850 bibit kopi, 500 bibit pohon keras.
Sedangkan titik rencana persebaran tanam dimulai dari pos pendakian Cemoro Sewu dengan diawali acara seremonial penyerahan bibit oleh Bupati Magetan Sumantri, Mm kepada relawan tanam pohon. Antusias masyarakat Magetan terhadap kepedulian menjaga kelestarian hutan Lawu sangat terlihat dengan banyaknya peserta dari berbagai unsur turut hadir dalam kegiatan tersebut. Sehingga dalam sambutanya, Sumantri memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang terlibat dalam kegiatan Gerakan Magetan Menanam ini.
“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Magetan, memberikan apreiasiasi dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terlibat dalam Gerakan Magetan Menanam ini. Tentunya Hutan kita harus dijaga oleh kita sendiri untuk anak cucu kita nanti,” Ucap Sumantri
Sementara itu, Komandan Kodim 0804 Magetan Letkol Inf Herwin Wijayan kepada media mengatakan kegiatan seperti ini merupakan bagian dari program TNI untuk turut dan terlibat secara aktif dalam menjaga ekosistem hutan, dan untuk menjalin komunikasi dalam wujud karya nyata dengan masyarakat diberbagai aspek hajat hidup. (Glh.Ijm)
No Responses