OTT Ketua PPP Merembet Ke Pejabat Lainya
Mearindo.com – Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy atau yang biasa dipanggil Rommi yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (15/3/2019) merembet ke penjemputan Sekertaris Jendral Kementerian Agama (Sekjen Kemenag) Mur Kholis. Saat ini Nur Kholis sudah dibawa ke Gedung KPK di Kuningan Jakarta Selatan.
Rommy ditangkap Jumat pagi terkait dugaan pengisian jabatan di Kemenag pusat dan daerah. Tim Satgas KPK melakukan OTT terhadap Romi bersama lima orang di wilayah Jawa Timur. Diantaranya adalah Rommi, Haris Hasanuddin (Kakanwil Kemenag Prov Jatim), Muh Muafaq Wirahadi (Kadis Kemenag Kab Gresik).
“KPK juga mengamankan sejumlah uang yang diduga terkait dengan pengisian jabatan di Kementerian Agama. Hal ini kami duga sudah terjadi beberapa kali sebelumnya,” kata Wakil Ketua KPK Basaria Pandjaita.
Baca Juga : Pengacara Lucas: Ada Apa Dengan KPK
Setelah menjalani pemeriksaan di Gedung Ditreskrimsus Polda Jatim, mereka langsung diterbangkan ke Jakarta dengan pengawalan dari KPK. Berdasarkan keterangan Wakapolda Jawa Timur, Rommi diberangkatkan ke Jakarta melalui bandara Juanda.
“Pukul 17.20 WIB Bapak Romahurmuzy beserta rombongan take off dari Surabaya menuju Jakarta,” jelas Wakapolda Jatim.
Sementara itu, Sekjen Kemenag M Nur Kholis Setiawan dikabarkan ditangkap tim satgas KPK. Nur Kholis ditangkap KPK sore tadi sekira Pukul 17.00 WIB. Diduga penangkapannya juga terkait dengan kasus yang menimpa Ketum PPP.
“Dijemput di kantor (Kemenag-red) tadi sore jam 5,” kata salah satu staf Nur Kholis saat mendatangi Gedung KPK.
Tim satgas KPK juga telah menyegel dua ruang kerja di Kemenag. Yakni ruang kerja Menteri Agama (Menag), Lukman Hakim Saifuddin dan ruang kerja Nur Kholis. Kedua ruang kerja itu disegel sejak sore. Belum ada keterangan resmi dari pihak KPK terkait informasi penangkapan Nur Kholis dan penyegelan dua ruang kerja tersebut.
Baca Juga : Seknas Soloraya Dijadikan Pusat Mobilisasi Relawan di Jawa Tengah
“Iya (disegel), iya benar. Jadi itu bagian dari proses yang memang harus dipenuhi oleh KPK,” kata Kepala Biro Humas Kemenag Mastuki.
Saat ini pintu ruang kerja Menag dan Sekjen Kemenag disegel dengan garis KPK berwarna merah. (Osy)
Suara Merdeka Forum Jurnalis Bersatu
No Responses