banner 728x90

RA PSM Krowe Magetan Peduli Bencana Selat Sunda

Pasca terjadinya bencana alam tsunami yang menerjang kawasan Selat Sunda pada 22 Desember 2018 menarik perhatian keprihatinan publik tak ketinggalan pula RA PSM Krowe, Kecamatan Lembeyan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur.

Sabtu, 12 Januari 2019 puluhan murid dan pengajar YPI RA PSM Krowe menyalurkan bantuan untuk korban bencana alam Selat Sunda. Bantuan berupa sembako, beras, selimut dan obat – obatan diserahkan melalui relawan kemanusiaan dan kebencanaan Tim Darurat – Emergency Response Mearindo (TIDAR – ERME).

Tutik mewakili YPI RA Krowe berharap bantuan tersebut dapat memberikan manfaat dan menjadi bagian pendidikan pekerti bagi anak didiknya mengajarkan berbagi dna membantu kesulitan sesama dimulai sejal dini.

“Mudah – mudahan bermanfaat, dan kegiatan peduli bencana ini juga dimaksudkan mengajarkan anak didik kami agar tertanam nilai tolong menolong sejak usia dini,” harap Tutik.

Sementara itu koordinator Kedaruratan Tidar Erme, Karjito mengatakan bahsawanya bantuan-bantuan yang diterimanya melalui jaringan relawan di Magetan akan disalurkan dan dikawal langsung oleh relawan ke lokasi bencana Pandeglang dan Lampung Selatan.

“Bantuan akan dikirim Senin, 14 Januari 2019 mendatang dan sekaligus dukungan relawan kemanusiaan dan kebencanaan dari Magetan, rencana 2 truk untuk logistik dan 1 Elf untuk dukungan Relawan,” kata Karjito.

Bencana tsunami yang menerjang lima kabupaten di sekitar Selat Sunda masih menyisakan banyak pekerjaan. Hingga Sabtu (5/1/2019) jumlah korban tercatat 437 orang meninggal dunia, 9.061 orang luka, 10 orang hilang dan 16.198 orang mengungsi sebagaimana data terakhir 5 Januari 2019 yang dirilis BNPB. (Gesang)

banner 468x60

No Responses

Tinggalkan Balasan